Meski banyak kebehasilan telah dicapai pada tahun ini, rupanya aktor Rizky Billa merasa belum cukup.
Ia tak mau berpuas hati dan masih ingin mengejar keinginan lainnya yang sampai saat ini belum tercapai.
Antara lain yang berkaitan dengan keluarga, investasi, dan kesenangannya pada mobil mewah.
Hal ini dibeberkan Rizky Billar dalam tayangan di kanal YouTube beepdo, Jumat (4/12/2020).
Belum lama ini, Rizky Billar membeli rumah mewah di kawasan Bintaro, Jakarta.
Ia pun mengakui bahwa dirinya harus merogoh kocek cukup dalam untuk membeli rumah tersebut.
Bahkan, ia harus menabung selama setahun untuk dapat memiliki rumah dengan harga fantastis tersebut.
"Ya lumayanlah, dan itu hasil dari jerih payah saya selama setaun belakangan bisa tekumpul buat beli rumah itu," kata Rizky Billar.
Saat ditanya harga rumahnya, Rizky Billar mengiyakan bahwa uang yang dikeluarkan mencapai Rp 5 Miliar.
"Ya sekitar segitulah (Rp 5 Miliar)," aku Rizky Billar.
Meski sudah memiliki rumah dan mobil mewah di usia muda, Rizky Billar belum puas.
Rupanya, ia masih memiliki sejumlah cita-cita yang diharapkan bisa dipenuhi tahun ini.
Yang utama, Rizky Billar ingin membahagiakan keluarganya terlebih dulu.
"Banyaklah, seperti yang saya bilang dulu, saya pengin umrah bareng sama keluarga," ungkap Rizky Billar.
Selain itu, pria asal Medan tersebut berharap keluarganya bisa berkumpul bersama.
Pasalnya, seorang kakaknya kini bekerja dan tinggal di negara Jepang.
Oleh sebab itu, Rizky Billar berharap bisa menyusul ke sana, atau justru memboyong keluarganya ke Jepang.
"Terus saya pengin kalau enggak Kakak saya yang di Jepang ke sini, mungkin saya pengin main ke Jepang bareng sama keluarga, terus mampir ke tempat kakak saya," tutur Rizky Billar.
Tak berhenti sampai di situ, Rizky Billar ternyata memiliki kenginan untuk berinvestasi.
Ia berharap bisa membeli properti lain yang nantinya bisa mengembalikan modalnya.
"Dan banyaklah, mudah-mudahan insyaallah lima tahun saya beli rumah-rumah yang lain," kata Rizky Billar.
Di sisi lain, Rizky Billar yang memiliki ketertarikan pada mobil mewah juga berharap bisa memiliki jenis yang diinginkan.
Nantinya, ia berharap bisa membeli supercar atau mobil sport seperti Lamborghini dan Ferrari.
"Mudah-mudahan juga bisa beli supercar," tandasnya. (tribunwow.com)
Posting Komentar
Posting Komentar