Sule dan Nathalie Holscher Gelar Acara 7 Bulanan, Oma Hetty Kesetanan Saat Tahu Cuma Dia yang Tak Diundang : Saya Mementingkan Kesibukan Saya , Siapa Emang Lo Sule


Komedian Sule baru saja menggelar acara tujuh bulananan atas kehamilan istrinya, Nathalie Holscher.

Pasangan selebriti ini menggelar acara dengan tertutup yang dihadiri dari kedua belah pihak keluarga saja.

Acara tujuh bulanan tersebut juga mengusung adat Sunda seperti tanah kelahiran Sule.

Hal ini disampaikan langsung oleh Sule dan Nathalie dalam video unggahan KH Infotainment pada Jumat, (16/10/2021).


Sule mengatakan jika acara tujuh bulanan seperti orangtua pada zaman dahulu tidak ada yang berbeda.


Rangkaian acaranya pun juga ada siraman, pengajian, hingga simbolis berjualan.


Ayahanda Rizky Febian ini juga menganggap jika siraman adalah salah satu simbolis agar sang istri dan calon buah hatinya bersih jasmani serta rohaninya.


"Alhamdulillah sudah beres tradisi seperti orangtua zaman dulu lah."


"Ada acara siraman biar bersih, biar lancar semuanya lah," ujar Sule.




Di awal acara Nathalie melakukan sungkeman dan meminta doa pada orangtua agar diridhoi kehamilannya.


"Rangkaian acaranya sungkeman biasa, minta doa sama orangtua," sambungnya.


Setelah sungkeman maka Nathalie harus berjualan rujak secara simbolis.


Acara selanjutnya yakni siraman dari air tujuh sumur, air kembang, dan air doa.




Karena air adalah sumber kehidupan bagi manusia.


"Abis itu ada acara simbolis dia dagang rujak, terus dimandiin atau siraman."


"Katanya sih ada air 7 sumur, air kembang, air doa, karena kan air adalah sumber kehidupan itu semua simbol-simbol aja lah," jelas Sule.




Sule dan Nathalie Holscher tiada hentinya mengucap syukur karena acara dapat berjalan dengan lancar tanpa ada halangan suatu apapun.


"Semua berjalan dengan lancar lah, Alhamdulillah," ucap syukur Sule dan Nathalie.




Acara tersebut hanya dihadiri oleh kedua belah pihak keluarga dari Sule dan Nathalie.



Namun, nenek Nathalie yang tinggal di Belanda tidak bisa hadir karena masih di situasi pandemi seperti ini.



Acaranya cuma dihadiri keluarga Nathalie sama keluarga saya aja tidak ada yang lain-lain," tuturnya.


"Semua keluarga Nathalie datang sih, kecuali Oma yang stay di Belanda jadi perwakilan," sambung Sule.


Nathalie Holscher juga menyebutkan jika jabang bayi yang berada di dalam kandungannya berjenis kelamin laki-laki.




Hal ini karena Nathalie kerap melakukan USG sehingga telah mengetahui jenis kelamin calon buah hatinya.


"Udah beberapa kali USG hasilnya laki-laki," ujar Nathalie bahagia.



Saat usia kandungan telah menginjak trimester ketiga membuat Nathalie Holscher engap saat bernafas.


Sehingga, saat tidur agak kesulitan saat mencari posisi yang nyaman.


"Sekarang udah mulai engap, mau tidur kiri kanan udah serba salah pokoknya," ujarnya tertawa.




Karena ia melihat jika sang istri kerap mengeluh dan kaget dengan perubahan badan saat hamil seperti ini.



Dia kan ini baru pertama kali hamil, dulu sempet diisukan udah punya anak itu salah," tegas Sule.


"Karena dia itu banyak keluhan, jadinya kaget," tambahnya.


Selain itu, Sule juga harus menjadi suami siaga saat kehamilan istrinya makin membesar.




"Saya harus siaga karena kalau bukan suaminya siapa yang siaga," ucapnya.


Hampir setiap hari Sule rela tidur setelah Subuh karena untuk memastikan jika istrinya baik-baik saja saat malam hari.


Apalagi Nathalie Holscher kerap mengigau saat tidur malam.


"Jadi apapun, saya itu tidurnya Subuh kalau gak setelah salat Subuh."


"Karena dia kalau tidur sering ngigo gitu," tutup Sule tertawa.


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter