Salut! Tunawisma Tak Serakah, Tolak Makanan dengan Sopan hingga Tuai Pujian

Aksi berbagi makanan kini sudah biasa ditemui. Namun belakangan sempat viral pengemis yang membuang makanan yang didapatnya karena tak termakan alias berlebihan.

Kini muncul sebuah video yang justru membuat salut. Seorang ibu yang mendorong seorang kakek dengan gerobak kayu, menolak pemberian makanan dari seseorang. Senyum tulus terurai indah, kalimatnya pun terdengar sopan saat menolak makanan itu dengan alasan sudah dapat dan merasa cukup.

Video tunawisma yang tak mau serakah itu diunggah akun TikTok @cutfatimahhh.

Dalam video terlihat seorang kakek yang telah renta dengan rambut penuh uban didorong oleh wanita yang mengenakan baju motif bunga menyusuri pinggir jalan raya.

Saat ditawari dua porsi makan untuk berbuka, seketika wanita dalam video menolak. Kalimat yang dilontarkan pun terdengar sopan. Ditambah senyum tulus terurai di wajahnya. Terkesan tak ingin serakah mengambil banyak makanan.

"Beneran ini nggak mau?," tanya seorang pria dari dalam mobil.

"Sudah banyak kak. Iya, soalnya cuma berdua doang kak. Makasih ya kak," ucapnya berpamitan.

Gerobak kayu sederhana yang diperuntukkan sebagai kursi roda, tak ayal ikut mencuri perhatian. Video berdurasi kurang dari satu menit itu lantas viral, hingga banyak dibagikan oleh berbagai akun media sosial lain.

"Mulia banget mbak dan bapaknya. Nolak dengan baik dan sopan 🥺 dan tidak serakah. Salutt 🥰," tulis dalam keterangan video.

Kakek renta yang duduk di gerobak kayu dan wanita dalam video menjadi viral di media sosial lantaran sikap sopannya dan tidak serakah mengambil kesempatan. Banyak warganet yang mengaku haru dan menyematkan doa di kolom komentar.

"Wajahnya keliatan tulus banget si ibu. Sehat2 ibu dan bapak. Semoga dikasih rezeqi yang lancar. Aamiin...," tulis @irmaqisis23.

"Ini Baru BENAR mending di bagiin yang belum dapat.. kalau sudah cukup ya sudah," tulis @nona_yen_.

"Definisi nggak mau mengambil rezeki orang 🧡🧡🧡🧡🧡🧡," tulis @okkkkkeyyyyf.

"Jarang yang kaya gini 🥺 sehat terus bapak ibu," tulis @nadilla.17.

"Respect banget, nolaknya halus banget. Dulu pernah ditolak pas mau ngasih kaya gini, tapi nolaknya nada bicaranya nggak enak banget. Sejak saat itu aku mikir-mikir," tulis @hujandipantai.

"Iri, salut!! Kok bisa ya punya sifat seperti itu 🥺 the real of crazy rich 🥺," tulis @antisipso4. (umma.com)

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter