Berat Lepaskan Aurel Hermansyah Menikah, Anang Harap Bisa Belajar dari Perceraiannya dengan KD: Itu Kenyataan
Musisi Anang Hermansyah meluapkan rasa khawatirnya melepaskan sang anak, Aurel Hermansyah, menikah.
Pasalnya, Aurel yang baru berusia 22 tahun berencana segera menikah dengan YouTuber Atta Halilintar.
Terkait hal itu, Anang pun mewanti-wanti Aurel agar belajar dari pengalaman orangtuanya yang pernah bercerai.
Dalam tayangan YouTube Indosiar, Selasa (25/8/2020), Anang secara gamblang mengaku sudah memersiapkan pernikahan Aurel dan Atta.
"Ini juga perjalanan baru dalam keluargaku, Aurel akan menjalani hidup yang baru," ucap Anang.
"Yang pastinya nanti sudah ada keluarganya."
"Ya hari ini kita sudah mulai mempersiapkan hal itu," imbuhnya.
Namun, Anang enggan berbicara secara rinci soal pernikahan anak pertamanya itu.
Menurut Anang, Aurel dan Atta lah yang lebih berhak menceritakan rencana pernikahannya.
"Itu yang aku bilang, aku belum bisa menjelaskan secara rinci," kata Anang.
"Itu memang dari Aurel dan Atta yang akan bisa menjelaskan dengan rinci."
Meskipun sudah ramai diberitakan akan segera menikah, nyatanya hingga kini Anang belum bertemu keluarga Atta.
Ia pun merasa maklum karena kini keluarga Atta masih berada di Malaysia.
"Sampai hari ini kita masih menunggu, kan aku dengar dari Aurel sendiri kalau keluarga Atta masih di Malaysia."
Karena itu, Anang menyebut tengah berusaha merelakan Aurel untuk Atta.
Pasalnya, menurut Anang sudah menjadi kewajiban bagi seorang wanita mengikuti kepala keluarga di mana pun berada.
"Kalau dibilang berat ya aku enggak bisa bilang itu berat," kata Anang.
"Tapi itu kenyataan bahwa aku punya anak perempuan yang pasti nantinya ikut imamnya, tidak bisa tidak."
"Tidak ada usaha lain selain pasrah, ikhlas dan merelakan dia," imbuhnya.
Lebih lanjut, Anang juag berharap Aurel bisa belajar membina rumah tangga darinya.
Anang yang pernah bercerai dari Krisdayanti (KD), berharap Aurel tak akan mengikuti jejaknya.
"Aku senang ya kalau Aurel dan Atta bisa mempelajari bagaimana pelajaran kita dan perjalanan orangtua Atta pun luar biasa."
"Ya mudah-mudahan bisa memaknai perjalanan itu dengan baik."
"Itu kenyataan yang aku enggak bisa, hanya bisa mendoakan," tukasnya. (tribunwiw.com)
Posting Komentar
Posting Komentar