Aurel Hermansyah Blak-blakan soal Sifat Atta Halilintar: Kalau Ngajakin Ngomong Sudah Bukan Kayak Pasangan


Pada hari ulang tahunnya yang ke-22 Aurel Hermansyah baru saja menerima hadiah cincin dari kekasihnya Atta Halilintar. Cincin tersebut disebut Atta sebagai tanda keseriusannya terhadap Aurel.

Selama menjalani hubungan dengan Atta, Aurel mengaku ia semakin menuju ke arah yang lebih baik dan positif.

Aurel mengaku banyak mendapat nasihat-nasihat penting dari Atta.

Dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (15/7/2020), awalnya Aurel bercerita bahwa Atta paling tidak senang melihatnya bermalas-malasan.

"Atta ini tipe pasangan yang jujur ya kalau aku bilang bukan galak, orangnya tegas banget," kata Aurel.

"Jadi dia itu enggak mau lihat aku enggak ngapa-ngapain," tambahnya.

Aurel mengatakan dirinya kerap mendapat banyak masukan dan nasihat dari Atta agar bisa produktif.

"Dia itu selalu kamu harus begini, kamu harus begini," ujar dia.

"Jadi banyak banget pelajaran dari dia," imbuhnya.

Aurel mengatakan nasihat dari Atta lebih ia tanggapi secara serius dibanding nasihat dari orangtuanya yang kerap ia anggap enteng.

"Jadi setiap hari sampai detik ini pun dia itu selalu nasihatin aku," ungkapnya.

Kakak dari Azriel Hermansyah itu mengatakan bahwa Atta paling tidak senang melihat orang bermalas-malasan dan bermain-main tanpa melakukan kegiatan produktif.

"Kamu harus kerja, jalan, harus menghasilkan," ujar Aurel mengingat sejumlah nasihat dari Atta.

"Jadi aku merasa positif banget, semakin ke sini semakin positif."

Aurel lalu membahas soal gaya berbincang antara dirinya dengan Atta.

"Dia kalau ngajakin aku ngomong sudah bukan kayak pasangan, ngajak ngomongnya tu kayak temen," kata dia.

Terkait keputusannya untuk menyanyi, Aurel mengaku mendapat nasihat untuk bernyanyi dari Atta.

Aurel menceritakan saat itu Atta memuji suaranya.

Selain memuji, Atta juga menyarankan agar Aurel memanfaatkan suaranya untuk bernyanyi.

"Mereka (Anang dan Ashanty) itu ingin loh kamu jadi orang (sukses)," kata Aurel menirukan nasihat Atta kala itu.

"Kalau dia yang ngasih tahu itu aku bisa oke-oke (nurut)," tutur Aurel.

Kini Aurel mengaku dirinya justru menjadi aktif untuk melakukan kegiatan produktif.

Sebelumnya ia mengakui dirinya paling malas apabila harus melakukan kegiatan-kegiatan yang menghasilkan. (tribunwow.com)

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter